Google Chrome

Inilah browser dari Sang Pencari yang kini telah keluar dari versi beta dan siap untuk bersaing dengan Internet Explorer (IE) dari Microsoft dan Firefox dari Mozilla. Keduanya menguasai sekitar 95% pangsa pasar browser.

Google mengklaim bahwa pengguna Chrome kini telah mencapai 10 juta pengguna di seluruh dunia. Menurut Google, Chrome versi stabil ini memiliki beberapa keunggulan, seperti:

� Cepat dalam start up.
� Cepat dalam me-load halaman situs.
� Fitur bookmarks yang lebih baik dalam pengaturan impor dan ekspor data (item), sehingga memudahkan pengguna dalam penggantian browser ke browser yang lain.
� Keamanan yang lebih baik dalam mengatasi gangguan, seperti malware, phising, dll.

Google mengatakan bahwa di masa yang akan datang mereka akan melakukan penambahan fitur-fitur, sehingga akan meningkatkan kinerja dari browser itu sendiri dan mampu dalam bersaing dengan IE atau pun Firefox.

Anda tertarik ?

File Size: 8.4 MB (freeware)
Sistem Operasi: Windows XP/Vista

Download


0 komentar:

Posting Komentar